Rabu, 30 Januari 2013

Resep Plecing Genjer

Bahan untuk membuat Plecing Genjer :
  •  1 ikat genjer, siangi, potong 5 cm
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1  sdt air jeruk limau
Bumbu halus :
  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah cabai rawit
  • 1/4 sdt terasi matang
  • garam dan gula pasir secukupnya
Cara membuat Plecing Genjer :
  1. Rebus genjer dalam air mendidih selama 5 menit, angkat, siram dengan air dingin, tiriskan.
  2. Campur bumbu halus dengan minyak yang sudah dipanaskan dan air jeruk limau. Aduk rata.
  3. Tata genjer dalam piring saji, siram dengan bumbu halus.
  4. Plecing Genjer siap disajikan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar